Kamis, 09 Maret 2017

Profil Negara Cina: Keadaan Alam, Budaya, Perekonomian, Penduduk dan Bentuk Pemerintahan

A. Keadaan Alam

Berdasarkan letakastronomisnya. Cina terietak antara 18° LU-54° LU dan 73° BT-135° BT. Secara geografis Cina terletak di kawasan timur dan berhadapan dengan Samudra Pasifik Negara Cina berbentuk republik. Batas-batas wilayah Cina adalah sebagai berikut: 

  • di sebelah utara Cina berbatasan dengan Republik Rakyat Mongolia;
  • di sebelah barat Cina berbatasan dengan negara India dan Pakistan;
  • di sebelah selatan Cina berbatasan dengan Nepal, Bhutan, Myanmar, Laos, dan Vietnam;
  • di sebelah timur Cina berbatasan dengan Jepang dan Korea.

Berdasarkan keadaan alamnya, wilayah Cina terbagi menjadi beberapa bagian. Cina Utara (Manchuria) mempunyai wilayah yang datar dan mempunyai tanah berdebu (merupakan lembah Sungai Sanghua). Cina Selatan mempunyai relief yang kasar. 

Di Cina Selatan banyak dijumpai pegunungan. Cina Utara dan Cina Selatan dibatasi oleh Pegunungan Tsin Ling. Di Cina Timur banyak dijumpai danau, antara lain, Danau Poyang dan Danau Dangling. Danau-danau tersebut dimanfaatkan sebagai objek wisata, untuk pengairan, dan perikanan. 

B. Budaya

Bangsa Cina termasuk bangsa tertua di dunia. Sejak zaman dulu, kebudayaan Cina sudah maju. Salah satu peninggalan budaya Cina adalah tembok raksasa yang pan-jangnya 2.450 km deng.an ketinggian 16 m. Tembok itu dibangun pada Abad ke-3 sebelum Masehi pada masa Dinasti Chin. Pembangunan tembok tersebut memakan waktu 20 tahun. 

Kebudayaan Cina sangat beragam. seperti tulisan Cina Kuno yang dipahatkan pada tulang-tulang binatang atau piring-piring dan kulit penyu. Dalam segi bangunan Cina memiliki ciri khas. Hasil seni bangunan Cina yang terkenal adalah Kuil di Beijing yang dibangun untuk menghormati Dewa Langit. 

C. Perekonomian

1) Pertanian 
Hasil pertanian Cina terutama beras, gandum, dan ubi jalar. Pada umumnya hasil pertanian Cina tidak dapat mencukupi kebutuhan dalam negeri. Oleh karena itu, Cina mengimpor beras dari Vietnam, Thailand, dan Myanmar. Cina mengimpor gandum dari Kanada dan Amerika Serikat. 

Di lembah Sungai Yangtse banyak ditanam padi. Di lembah Sungai Huang Ho banyak ditanam gandum. Di Propinsi Syetzwan atau Lembah Merah banyak diusahakan ulat sutra. Sejak dahulu, sutra Cina memegang peranan penting, yaitu sebagai bahan ekspor ke Eropa. 

2) Pertambangan
Cina kaya barang tambang, antara lain, bijih besi, batu bara, mangan, timah_ mercuri, dan seng. Batu bara banyak terdapat di Fouhsin, Kailan, Huainan. dan Batang (sebelah utara Sungai Yangtse). Di Cina minyak bumi terdapat di Lembah Szechwan dan Tackeng. 

3) Industri 
Kawasan industri Cina berpusat di daerah pantai, terutama di kota Shanghai, Beijing, Tianjin, dan Shenyang. Cina merupakan salah satu negara yang memiliki industri baja terbesar di dunia. flasil industri Cina yang lain adalah semen, pupuk, alat-alat pertanian, lokomotill kapal, dan traktor. Industri tekstil terdapat di kota Shanghai. 

4) Perdagangan 
Ekspor utama Cina adalah tekstil, teh. buah-buahan, sayur-sayuran, dan minyak bumi. Impor Cina meliputi mesin barang logam, kapas, dan biji-bijian. Mitra dagang terbesar Cina adalah Amerika Serikat, Jerman, Singapura, dan Jepang. 

Profil Negara Cina Keadaan Alam, Budaya, Perekonomian, Penduduk dan Bentuk Pemerintahan

D. Penduduk

Cina merupakan negara yang mempunyai junilah penduduk terbesar di antara negara-negara di dunia. Sebagian besar penduduk Cina adalah suku Han (± 94%) dan lainnya adalah bangsa Mongol, Korea, Turki, dan Manchu. 

Pada tahun 1991 jumlah penduduk Cina mencapai 1.151.486.000 jiwa dengan pertumbuhan penduduk rata-rata setiap tahun 1,3%. Kepadatan penduduk Cina 409 orang per mil persegi. Untuk mengatasi ledakan penduduk pemerintah Cina menggalakkan program keluarga berencana secara intensif. 

Sebagian besar penduduk Cina menggunakan bahasa Mandarin, sedangkan sebagian penduduk yang lainnya menggunakan bahasa Mongolia, korea. dan Vigur. Bahasa resmi Cina adalah bahasa Mandarin. Di Cina terdapat berbagai agama, yaitu Budha Mahayana, Islam, Katolik, dan Protestan. Di Cina juga terdapat beberapa kepercayaan, antara lain, Kong Hu Chu dan Tao. Menurut ajaran Tao ada kekuatan gaib yang mengatur alam semesta. 

E. Bentuk Pemerintahan

Bentuk pemerintahan Cina adalah republik. Republik Rakyat Cina (RRC) terbagi menjadi 21 propinsi, 5 daerah otonom, dan 3 kota praja. Tiap-tiap propinsi terbagi men-jadi beberapa kabupaten. 

Kekuasaan tertinggi pemerintahan Cina berada di tangan dewan negara yang terdiri atas perdana menteri, ketua komisi, dan seorang sekretaris jenderal, sedangkan kekuasaan negara dilaksanakan oleh kongres rakyat tingkat nasional di daerah. Kongres itulah yang berhak menentukan anggaran belanja, program ekonomi, pernyataan perang, dan perjanjian damai. 

Kepala negara Cina dijabat oleh presiden yang dipilih oleh kongres rakyat nasi-onal. Tugas presiden, antara lain, mewakili negara dalam hubungan dengan luar negeri, melaksanakan undang-undang, dan mengangkat pejabat-pejabat tinggi negara. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar